Minggu, 04 Desember 2022

Harga stb naik

 BETANEWS.ID, KUDUS – Warga Kabupaten Kudus berbondong-bondong mencari set tob box (STB). Hal itu dilakukan karena siaran televisi analog di Kudus dimatikan pada Sabtu (3/12/2022) pukul 0:00 WIB. Siaran televisi dimatikan, harga STB pun melonjak naik.

Hal itu diakui oleh pemilik Toko BK Elektric yakni Oen Toeng Soebathi. Menurutnya, kenaikan harga STB sudah terjadi sejak tiga pekan yang lalu. Hal itu dikarenakan banyak warga yang mencari STB sedangkan barangnya lumayan langka.

“Naiknya harga STB itu sejak tiga pekan yang lalu. Penyebabnya ya, barangnya agak susah, sedangkan yang mencari banyak,” ujar pria yang akrab disapa Oen Toeng kepada Betanews.id, ketika ditemui di tokonya yang beralamat di Jalan Kudus-Colo, Kecamatan Dawe, Kudus tersebut.


Dia mengungkapkan, harga normal STB itu berkisar antara Rp 170 ribu sampai Rp 250 ribu. Namun, karena saat ini keadaan sedang tidak normal, sehingga harga STB pun naik dan berkisar di antara Rp 200 ribu sampai Rp 300 ribu per unitnya.

“Harga tersebut tergantung merek dan tipe. Kenaikan harga STB di toko saya tak begitu signifikan dan masih standar,” bebernya.

Ia pun mengakui, sejak tiga pekan yang lalu belanja STB lumayan susah. Bahkan, uang seolah tak ada nilainya, sebab ketika berbelanja STB dan ia berani memberikan uang muka sering ditolak oleh sales.

“Alasan dari salesnya, stok STB nya juga tidak banyak, takut tak bisa memenuhi permintaan. Padahal saya kan harus membeli STB dalam jumlah banyak untuk memenuhi kebutuhan pelanggan,” ungkapnya.

Sejak sebulan lalu, tuturnya, penjualan STB di Toko Oen Toeng memang mengalami peningkatan. Bahkan di hari ini, Sabtu (3/12/2022) ketika siaran televisi analog di Kabupaten Kudus dimatikan, tokonya pun langsung digeruduk pembeli.

“Baru buka ini sudah banyak pembeli yang antre. Bahkan sudah mampu menjual 80 unit STB,” bebernya.

Dia mengatakan, di Toko BK Electric menyediakan STB berbagai merk. Di antaranya, Luby, Matrix, Sogo, Pauline, Evercross, Polytron dan lainnya.

“Setiap pembelian STB di toko saya, langsung kami programkan. Sehingga tidak merepotkan pembeli nantinya ketika ingin memasang STBnya di rumah. Pembeli tinggal mencolokan STB ke televisi, dan langsung bisa menerima sinyal siaran lagi,” pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Harga stb naik

  BETANEWS.ID, KUDUS   – Warga Kabupaten Kudus berbondong-bondong mencari set tob box (STB). Hal itu dilakukan karena siaran televisi analog...